Kebanjiran Ungkapan Duka Meninggalnya Ir. agustinus Pasambe, Dr. Esther Ungkapkan Terima Kasih Semua Ungkapan Duka Mendalam
Tana Toraja, LEKATNEWS -- ungkapan duka terus mengalir atas meninggalnya Ir. Agustinus Pasambe,M.M pada hari ini, Senin (20/11/2023).
Ungkapan duka dari sesama caleg, diantaranya Ir. Ysuf Gelong Rantelembang, politisi Partai Golkar, bahkan dari Victor Datuan Batara, S. H Ketua DPD II golkar Tana Toraja juga dari seluruh rumpun kerabat dan keluarga Almarhum yang disapa Papa Gery.
"Atas nama keluarga kami ucapkan terima kasih atas semua rasa duka mendalam ini Tuhan mengambil" tulis Dr. Esther Ryan M. Mandalawati sepupu sekali istri Aalmarhum.
Atas nama Mama Gery di Sidoarjo dan kami keluarga di Torut dan Tator, lanjutnya.
Ditambahkan Dr. Esther, sesuai info, rencana hari Kamis (23/11/2023) Jenazah almarhum akan diberangkatkan ke Toraja.
"Beristirahat dalam damai" ungkapan duka terus mengalir di berbagai media sosial.(tim/red)