Ir.Isfan FS.Tri Sutrisno Dilantik Ketua Umum PPPAD, Dihadiri Pendiri Yang Kini Kepala KSP Letnan Jenderal (Purn.) Anto Mukti Putranto, ASTER KASAD Ucapkan Selamat
Jakarta, LEKATNEWS -- Persatuan Putra-Putri Angkatan Darat disingkat PPPAD berada dibawah naungan PPAD (Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat).
Hari ini, Ir. Isfan Fajar Satryo Tri Sutrisno dilantik sebagai Ketua Umum PPPAD oleh Pelaksana Tugas Ketua PPPAD Mayjend TNI (Purn) DR. Komaruddin Simanjuntak,S.IP, M.Sc di Aula Soeryadi Sekretariat PPAD, Jakarta, (12/12/2024).
Dihadiri Pendiri PPPAD yang kini Kepala Staf Kepresidenan Letnan Jenderal (Purn.) Anto Mukti Putranto, Ir.Isfan FS.Tri Sutrisno Dilantik Ketua Umum PPPAD, Aster KASAD Ucapkan Selamat seluruh Ketua dan Pengurus PPPAD seluruh Indonesia.
Untuk DPD Sulawesi Selatan diketuai Yubar Abbas, S.Sos yang begitu gigihnya mengarahkan dan memimpin dan baru selesai mengadakan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) di Kabupaten Takalar beberapa waktu lalu.
Berita terkait:
https://www.lekatnews.org/2024/12/rakorda-p3ad-dpd-sulsel-di-takalar.html
Atas kegigihan dan perjuangan PPPAD hingga dilantiknya Pengurus Pusat, DPD PPPAD Sulawesi Selatan beserta seluruh
Ketua dan Pengurus DPC hingga tingkat Rayon mengucapkan Selamat dan Sukses atas pelantikan Ketua Umum PPPAD Ir.Isfan FS.Tri Sutrisno.
Melalui Zoom meeting mereka menyaksikan pelantikan dan Pengukuhan.
Isfan Fajar adalah putra Jenderal Tri Sutrisno (Wapres RI Ke 6) dan Ketua Badan Pertimbangan Pusat PPAD.
Video:
Aster (Asisten Territorial) KASAD (Kepala Staf Angkatan Darat) Mayjend TNI Joko Hadi Susilo, SIP mengungkapkan Selamat kepada seluruh Pengurus yang dikukuhkan.
"Selamat kepada seluruh Pengurus yang telah dikukuhkan, semoga amanah yang telah dipercayakan dapat dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab, dedikasi dan semangat untuk memajukan organisasi" ucapnya.
"Mari kita terus bersinergi untuk menciptakan karya dan inovasi terbaik bagi Negara dan Bangsa Indonesia " tutup Aster KASAD dalam video berdurasi (01.01) menit.(tim/red)